Selasa, 23 Agustus 2011

Ringkasan Materi

Jenis Jaringan Berdasarkan Letak
LAN ( Local Area Network)

adalah jaringan komputer yang jaringannya hanya mencakup wilayah kecil. seperti jaringan komputer kampus, gedung, kantor, dalam rumah, sekolah atau yang lebih kecil.Tempat-tempat yang menyediakan koneksi LAN dengan teknologi Wi-fi biasa disebut hotspot.

LAN mempunyai karakteristik sebagai berikut :
  1. Mempunyai pesat data yang lebih tinggi
  2. Meliputi wilayah geografi yang lebih sempit
  3. Tidak membutuhkan jalur telekomunikasi yang disewa dari operator telekomunikasi
 
MAN (Metropolitan Area Network)


adalah suatu jaringan dalam suatu kota dengan transfer data berkecepatan tinggi, yang menghubungkan berbagai lokasi. Jaringan MAN adalah gabungan dari beberapa LAN. Jangkauan dari MAN ini antar 10 hingga 50 km, MAN ini merupakan jaringan yang tepat untuk membangun jaringan antar kantor-kantor dalam satu kota antara pabrik/instansi dan kantor pusat yang berada dalam jangkauannya.

WAN (Wide Area Network)


merupakan jaringan komputer yang mencakup area yang besar sebagai contoh yaitu jaringan komputer antar wilayah, kota atau bahkan negara, atau dapat didefinisikan juga sebagai jaringan komputer yang membutuhkan router dan saluran komunikasi publik.
WAN digunakan untuk menghubungkan jaringan lokal yang satu dengan jaringan lokal yang lain, sehingga pengguna atau komputer di lokasi yang satu dapat berkomunikasi dengan pengguna dan komputer di lokasi yang lain.

 Jenis jaringan (media transmisi)
1.Kabel , contoh : LAN
2.wireless : menggunakan medium gelombang elektromagnetik
 


 Keunggulan dan kelemahan wireless
Keunggulan:
- Koneksi tanpa kabel
- Jarak jangkauan antar wireless bisa jauh (bahkan > 30km) tergantung antena dan kondisi lapangan.
- Bisa dipancarkan untuk banyak client (tidak terbatas 5,16/32 port seperti koneksi kabel HUB)
- Bisa difungsikan sebagai AP, Client, Router maupun Repeater

Kekurangan:
- Kecepatan koneksi bergantung pada sinyal
- Arah pancar lurus, dapat terhalang oleh tembok pohon atau benda padat lain
- Bisa di hack

Internet
Internet ( interconnected-networking) ialah sistem global dari seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar Internet Protocol Suite (TCP/IP) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia.
Intranet
intranet adalah sebuah jaringan privat (private network) yang menggunakan protokol-protokol internet (TCP/IP), untuk membagi informasi rahasia perusahaan atau operasi dalam perusahaan tersebut kepada karyawannya. Kadang-kadang, istilah intranet hanya merujuk kepada layanan yang terlihat, yakni situs web internal perusahaan. Untuk membangun sebuah intranet, maka sebuah jaringan haruslah memiliki beberapa komponen yang membangun internet, yakni protokol internet (Protokol TCP/IP, lamat IP, dan protokol lainnya), klien dan juga server. Protokol HTTP dan beberapa protokol Internet lainnya (FTP, POP3, atau SMTP) umumnya merupakan komponen protokol yang sering digunakan.
Ekstranet
Ekstranet adalah jaringan yang menggunakan protokol internet dan sistem telekomunkasi publik untuk membagi sebagian informasi bisnis atau operasi secara aman kepada penyalur (supplier), penjual (vendor), mitra (partner), pelanggan dan lain-lain.
Extranet dapat juga diartikan sebagai intranet sebuah perusahaan yang dilebarkan bagi pengguna di luar perusahaan. Perusahaan yang membangun extranet dapat bertukar data bervolume besar dengan EDI (Electronic Data Interchange), berkolaborasi dengan perusahaan lain dalam suatu jaringan kerjasama dan lain-lain.

KELEBIHAN DAN KEKURANGAN DARI CLIENT SERVER DAN PEER TO PEER
A. Jaringan client server
berfungsi sebagai pusat pelayanan (server) dan komputer yang lain berfungsi meminta pelayanan ( client ). Sesuai dengan namanya, client server berarti adanya pembagian kerja pengelolaan data antara client dan server. Saat ini, sebagian besar jaringan menggunakan model client/server.
B. Jaringan Peer to Peer
Dalam jaringan ini tidak ada komputer yang berfungsi khusus, dan semua komputer dapat berfungsi sebagai client dan server dalam satu saat bersamaan. 


KELEBIHAN

PEER TO PEER:
  • Pelaksanaan tidak terlalu mahal
  • tidak membutuhkan administrator yang handal
 CLIENT SERVER
  • Memberikan keamanan yang baik
  • semua data dapat dibackup pada satu lokasi sentral 
KEKURANGAN

PEER TO PEER:

  • Tidak cocok untuk network skala besar
  • Administarsi jadi tidak terkontrol
CLIENT SERVER
  • Membutuhkan administarator yang professional
  • Membutuhkan hardware yang lebih tinggi dan mahal untuk mesin server

Sabtu, 20 Agustus 2011

NOSTALGILA ! :D



hello long I do not post and now I want to tell you about "Buber" with my best friend from junior high school.
This occurred on Friday, 19 August 2011.
I am very happy because we've not met a long time. probably the last time we met at the my 17 th birthday
did not complete but still not something usually not a problem because if they are invited to come out just me and febby which could but for some reason maybe the magic can come dhea and Mbang hahaha
aja hopefully next year we can "Buber" together again aminn.

Senin, 15 Agustus 2011

Heello = Twitter ??

Sekarang ini banyak banget jenis jejaring sosial mulai dari facebook,twitter,plurk,friendster,dll dan sekarang jejaring sosial baru aja kedatangan tamu baru yaitu heello. 


Aku mulai penasaran sama heello ini gara-gara liat orang-orang promosiin heellonya di twitter. akhirnya aku coba-coba aja buat sapa tau asik kayak twitter. trus aku coba bikin dan ternyata aku bingung banget liat heello karena kok agak mirip yah sama twitter !  trus setelah aku telusuri an aku liat-liat kok aku tambah bingung yah ini caranya makeknya gmna,apa kayak twitter gtu dan maksudnya ping itu apa. heello ku bener-bener jelek banget dan gak ada apa-apanya. foto gak ada,temen gk ada wes bener-bener sepi tenan !
Bagi kalian semua yang buka blogku dan baca posting ini dan jika tau gmna cara mengoprasionalkan heello ini tolong komen posting ini atau mention saya di @pradiptafunny dan janga lupa add heello saya yah -----> http://heello.com/funfanny
 

blogger templates | Make Money Online